Laki-laki Ditemukan Meninggal Dunia di Taman Stasiun Cimahi
Polres Cimahi Suara Pakta.Com- Seorang laki-laki ditemukan meninggal dunia di Taman Stasiun Cimahi, Jl. Stasiun RT.05 RW.20 Kel. Baros Kec. Cimahi Tengah Kota Cimahi, pukul 05.30 WIB. Identitas korban adalah BAMBANG HERNOMO, laki-laki, (71) buruh harian lepas, alamat Jl. Ibu Ganirah No. C 23 RT.03 RW.02 Kel. Cibeber Kecamatan Cimahi Selatan Kota Cimahi, Kamis (8/1/2026)
Kapolres Cimahi AKBP Niko N Adi Putra di sampaikan Kapolsek Cimahi, Kompol Donny Irawan, mengatakan bahwa korban ditemukan oleh saksi merupakan pedagang kue di Taman Stasiun Cimahi, yang bermaksud membangunkan korban yang terlihat tertidur.
"Namun, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan posisi duduk bersandar di batang pohon, terang Kompol Donny.
Korban terakhir kali terlihat beraktifitas di sekitar Taman Stasiun Cimahi pada Rabu, 7 Januari 2026, pukul 22.00 WIB," kata Kompol Donny.
"Pihak kepolisian telah melakukan penyelidikan dan meminta keterangan saksi-saksi. Jenazah korban telah dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga. Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, ujar Kompol Donny.
Pihak keluarga korban berkeberatan untuk dilakukan otopsi pada jenazah korban. Polsek Cimahi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab kematian korban.
"Masyarakat diminta untuk tidak menyebarkan informasi yang tidak akurat dan membiarkan proses penyelidikan berjalan. Jika ada informasi atau kejadian yang mencurigakan, silahkan melapor ke pihak kepolisian,"tandas Kompol Donny. (**)

